Kabarperistiwa.com – Presenter dan Youtuber Boy William, baru- baru ini mengklarifikasi hubungannya dengan sang kekasih terutama soal rumor batalnya pernikahannya dengan sang kekasih Karen Vandela.

Boy William dan Karen diketahui telah melangsungkan pertunangan sejak 2019 lalu. Namun rencana pernikahan mereka saat itu terpaksa harus dibatalkan karena alasan pandemi.

Presenter bernama lengkap William Hartanto itu, selama ini tak mau buka suara soal Rumor batalnya pernikahan dengan Karen Vendela. Hingga akirnya pria berusia 30 tahun itu secara blak-balakan maengunkapkan alasan dirinya batal nikah.

 

Baca: Bulan Madu, Via Vallen Dan Chevra Yolandi Pamer Kemesraan lewat Live, Geli!

Ungkap Alasan Batal Nikah

Dalam klarifikasinya, Boy William mengakui kesalahannya karena telah gembar-gembor soal pernikahan. Maka tidak heran jika ia dikejar media untuk memberikan klarifikasi.

Ungkap Alasan Batal Nikah
Kabarperistiwa.com/Instagram/@boywilliam

Baca: Maria Vania Pamer Tato Baru, Naganya Ngeri Bestie!

“Salah gue juga karena ngegas waktu itu kenapa mau nikah terus jadi (pemberitaan) publik dimana-mana” ungkapnya

“Jadi ya, sekarang dampaknya ke gue Soal alasan batalnya pernikahan Karen Vendela, Boy William mengatakan belum siap. Ketimbang melakukan kesalahan lagi, ada baiknya ia mundur” sambungnya lagi.

Pria keturunan Tionghoa ini rupanya juga belum siap untuk menikah meski telah melangsungkan pertunangan pada 2019 lalu.

“Kalau ngomong jujur-jujuran, dalam hati terdalam, gue belum ada pikiran ke arah sana,” ujarnya

Khawatir Sesuatu Yang Buruk Terjadi

Dirinya mengaku waktu itu menggebu-gebu ingin menikah karena sang adik. Terlebih saat keponakan lahir, ia merasa harus mengikuti jejak adiknya.

“Awalnya gue mau nikah itu gara-gara Ray sudah nikah duluan dan punya anak. Gue merasa oh mungkin waktunya gue kali ya, tapi seiring waktu menjalankan, langsung ketar-ketir gue nya. Daripada dipaksain, gue mending mundur,” ujar dia lagi.

Khawatir Sesuatu Yang Buruk Terjadi
Kabarperistiwa.com/Instagram/@boywilliam

Boy William merasa inilah keputusan terbaik. Sebab jika dipaksakan, ia khawatir sesuatu yang buruk terjadi dalam hidupnya.

Meski batal menikah, bukan berarti Boy tidak mencintai Karen. Dia pun mengenang saat pertama kali bertemu dengan perempuan tersebut dan mereka sepakat untuk menikah. Hanya saja, sama seperti hubungan di luar sana, ada beberapa hal yang tidak bisa berjalan sesuai keinginan.*

Share.